RESEP SEMUR TELUR

 
Bicara soal semur, kebanyakan masyarakat Indonesia akan berfikir bahwa olahan ini merupakan kuliner asli nusantara. Anggapan itu sepenuhnya salah, meskipun bercitarasa lokal, ternyata semur apabila dirunut sejarahnya akan sampai ke kuliner Belanda. Sebagai negara yang pernah menjadi koloni Belanda, tak heran kuliner asal Belanda banyak yang akhirnya melebur dan menyatu dengan makanan khas Indonesia, bahkan beberapa diantara kuliner Indonesia merupakan hasil adaptasi dari masakan Belanda.

Menurut The Javanese, sebagaimana dikutip dari merdeka.com, istilah semur berasal dari bahasa Belanda smoor (rebusan) atau smoren (merebus). Di negara asalnya, smoor adalah daging yang direbus bersama tomat dan bawang dalam waktu lama. Masakan ini dibawa ke Indonesia lewat dapur di kediaman para petinggi dan para nyai yang mereka peristri. Pada abad 17, smoor pun berkembang dari sekadar rebusan daging sapi dengan tomat dan bawang menjadi masakan kaya rempah berbumbu kecap manis yang merupakan produk khas Indonesia.

Menurut Groot Nieuw Oost-Indisch Volledig Kookboek, buku resep tertua yang diterbitkan pada masa Hindia Belanda setidaknya ada enam variasi resep semur, yaitu Smoor Ajam I, Ajam Smoor II, Smoor Ajam III, Smoor Bandjar van Kip, Smoor Bantam van Kip, dan Solosche Smoor van Kip. Lambat laun, semur dengan citarasa lokal pun mulai bermunculan dan menjadi kuliner khas beberapa daerah. Antara lain semur jengkol yang sangat populer di kalangan warga Betawi. 

Saat ini, semur bisa dibuat dari berbagai bahan. Mulai dari ayam, daging sapi, tahu, kentang, sampai telur rebus. Rempah yang digunakan variatif. Ada yang menambahkan cengkeh, kayu manis, bahkan jintan. Nah, kali ini mimin akan membahas salah satu resep semur khas nusantara dengan bahan utama telur rebus atau yang dikenal dengan nama semur telur. Tak sulit untuk membuat semur telur sendiri, anda bisa mengikuti langkah-langkahnya seperti dibawah ini:

BAHAN
  • 7 Butir Telur Rebus
  • 2 Buah Kentang, potong dadu lalu goreng
  • 1 Bungkus Soun, rendam
  • 2 Batang Daun Bawang, potong-potong

BUMBU GEPRAK
  • 1 iris jahe
  • 1 iris lengkuas
  • 2 buah kapulaga
  • 2 buah bunga lawang
  • 1 cm kayu manis

BUMBU HALUS

  • Merica bubuk secukupnya
  • Pala bubuk secukupnya
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • Penyedap rasa
  • 1 sendok teh kaldu jamur
  • 1 sendok teh garam
  • Kecap manis secukupnya
  • Air secukupnya

CARA PENGOLAHAN
  1. Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan kecap sedikit, lalu tumis sampai karamel. Setelah itu tambahkan air dan masukkan irisan daun bawang
  2. Masukkan kentang goreng, telur rebus dan soun. Aduk sampai rata
  3. Kecilkan api, masukkan bumbu geprak, lalu masak hingga mendidih
  4. Angkat, taburi dengan bawang goreng, lalu sajikan

0 Response to "RESEP SEMUR TELUR"

Post a Comment